Presiden Jokowi Makan Bersama 3 Bacapres, ini Pembahasannya.

zonantt

JAKARTA, ZonaNTT.Com, Ditengah dinamika politik menjelang Pilpres 2024, Presiden Joko Widodo mengundang tiga Bacapres untuk makan siang bersama di Istana Kepresidenan, pada Senin, (30/10/23.

Berdasarkan penelusuran awak media ketiga Bacapres tersebut adalah Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Untuk diketahui Sekitar Pada pukul 12.40 WIB, Presiden Jokowi bersama Prabowo, Ganjar, dan Anies Prabowo tampak sedang bersantai dan menyantap menu makan siang bersama di Istana kepresidenan.

Sebelumnya, dikabarkan untuk ketiga capres diundang oleh Presiden Jokowi Widodo, untuk makan siang bersama di Istana Kepresidenan disampaikan oleh Sekjen NasDem Hermawi Taslim.

“Ketiga bakal capres diundang serentak oleh Presiden ke Istana. Silaturahmi,” Punkas Taslim, dilansir CNBC Indonesia, Senin 30/10/23.

Meski belum ada keterangan resmi dari pihak istana terkait agenda makan siang Jokowi dan tiga Cawapres, namun foto momen langkah telah tersebut telah beredar viral di media sosial.

“Dalam rangka mengantisipasi pemilu yang akan datang, Presiden Joko Widodo (@jokowi) telah mengundang tiga orang calon presiden, Prabowo, Ganjar, dan Anies, di Istana Merdeka, Jakarta, hari ini,” tulis akun Instagram @ussfeeds. Pantauan media Zonantt.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *